Sains Aktuaria Better Bigger Faster

Kerja Profesi (KP)

Kerja Profesi (KP) adalah matakuliah yang wajib di ambil oleh mahasiswa Program Studi Sains Aktuaria. Berikut SOP Kerja Profesi dan Alur Pemberkasan yang harus di siapkan :

A. SOP Kerja Profesi (KP)

Sebelum mengikuti Kerja Profesi, Program Studi Sains Aktuaria mempunyai Syarat dan Ketentuan dalam pelaksanaan Kerja Profesi, Berikut SOP Kerja Profesi. Download dibawah ini :

B. Alur Pendaftaran Kerja Profesi (KP)

Pendaftaran Kerja Praktik

Pendaftaran Kerja Praktik Semester Genap 2022/2023 dilakukan beberapa sesi.
Sesi pertama dibuka dari tanggal …..
Sesi kedua dibuka dari tanggal ……
Sesi ketiga dibuka dari tanggal ……

  1. Panduan mengenai Kerja Praktik dapat dilihat di Panduan KP Sains Aktuaria.
  2. Mahasiswa mengunduh formulir pendaftaran Kerja Praktik di Formulir Pendaftaran Kerja Profesi Sains Aktuaria
  3. Meminimalisir terjadinya tempat tujuan KP yang sama (1 tempat KP maksimal 4 orang), mahasiswa dapat melihat di Rekap Pendaftaran Kerja Profesi
  4. Mahasiswa mengumpulkan formulir pengajuan KP di Pengajuan Kerja Profesi
  5. Tendik PS akan mengirimkan surat pengantar permohanan KP kepada mahasiswa melalui email/whatshapp ybs untuk meminta tanda tangan kepada Kaprodi.
  6. Mahasiswa (perwakilan jika kelompok) mengumpulkan surat pengajuan KP yang telah di tanda tangani oleh KaProdi untuk di kirim ke jurusan dalam satu file melalui Web JSains dan konfirmasi ke Tendik PS.
  7. Surat permohonan KP diterbitkan oleh Jurusan Sains dan akan dikirimkan melalui email perwakilan (jika kelompok). Kemudian kumpulkan surat permohonan KP tersebut di Permohonan KP dari Jurusan Sains.
  8. Mahasiswa mengirimkan surat permohonan KP ke instansi terkait.
  9. Mahasiswa yang diterima,  WAJIB KONFIRMASI dengan mengirimkan Softcopy surat balasan dari Instansi ke Web Jurusan Sains untuk diterbitkan Surat Tugas dan juga mengirimkannya ke Prodi Sains Aktuaria
  10. Jika KP tidak disetujui, kirimkan pula surat balasan penolakan ke Prodi Sains Aktuaria, kemudian lakukan pendaftaran ulang ke poin 1.
  11. Mahasiswa dapat melakukan KP jika surat Tugas KP sudah diterbitkan dari jurusan.
    Kumpulkan surat tugas KP di Pengumpulan Surat Tugas KP untuk penentuan pembimbing KP.
  12. Pembimbing KP dapat dilihat di Database KP 
C. Persiapan Pelaksanaan Seminar KP

1.) Mahasiswa WAJIB menyiapkan sekaligus mendownload berkas persiapan Seminar secara MANDIRI pada tautan berikut Berkas Persiapan Seminar KP, yaitu :

  • Berita Acara Seminar KP
  • Form Penilaian Seminar KP
  • Daftar Hadir Seminar KP
  • Form Kartu Kendali Seminar KP

2.) Mahasiswa yang akan seminar KP WAJIB mengundang minimal 10 peserta untuk mengisi Daftar Hadir Seminar KP ( pada POINT ke – 1 ).

3.) Kemudian Tendik Prodi akan menentukan Ruangan Seminar KP, Sesuai Jadwal dan Waktu Pelaksanaan yang di Sampaikan oleh Koordinator Kerja Profesi. Dapat di lihat pada Database Pelaksanaan Seminar KP Sebagai Berikut : 

D. Pasca Pelaksanaan Seminar KP

1.) Mahasiswa memperbaiki Laporan KP sesuai dengan masukan yang disampaikan pada saat seminar KP.

2.) Kemudian mahasiswa WAJIB menyerahkan semua berkas yang sudah di isi dan di tanda tangani yaitu :

  • Berita Acara Seminar KP (yang sudah di tanda tangani)
  • Form Penilaian Seminar KP (yang sudah di tanda tangani)
  • Daftar Hadir Seminar KP (yang sudah di tanda tangani)
  • Form Kartu Kendali Seminar KP (yang sudah di tanda tangani)
  • Laporan Akhir KP ( yang sudah di tanda tangani oleh Pembimbing, Koordinator KP, dan Koordinatro Program Studi)
  • Kemudian Mahasiswa menyerahkan semuanya pada Tautan Berikut : Pasca Seminar KP